Sudah 10 Tahun Tak Terdengar Kabarnya, Beginilah Nasib Chairil Artis Senior Pemeran Sinteron Angling Dharma - Berita

Sudah 10 Tahun Tak Terdengar Kabarnya, Beginilah Nasib Chairil Artis Senior Pemeran Sinteron Angling Dharma

 


Sinetron Angling Dharma sangat tenar pada eranya, termasuk para pemainnya. Salah satu pemain yang cukup disorot adalah artis senior Chairil JM.

Lama tak terdengar kabarnya, nasib Chairil JM buat pilu. Seperti apa? Scroll artikelnya di bawah ini.

Terungkap Alasan Pemain FTV Sidik Eduard Jualan Bakso Cilok Pinggir Jalan

Pemeran Sinetron Angling Dharma

Salah satu pemain sinetron Angling Dharma adalah Chairil JM. Ia berperan sebagai Mpu Mahasurya yang ikonik dan populer pada tahun 90-an.

Tak hanya tenar di sinetron Angling Dharma, Chairil JM juga memenuhi layar kaca di FTV dan series web. Diantaranya ada Kuasa Ilahi, Jaka Tingkir, Misteri Ilahi, dan Jarian.

Namun perlahan karie Chairil JM mulai redup, dan kini sudah lama tak terdengar dan muncul di layar kaca TV.

Nasibnya Kini

Lama tak terdengar, ternyata Chairil JM memiliki nasib pilu. Hal ini diungkap oleh salah satu rekannya, Afdhal Yusman, yang juga sempat bekerja sama dengan Chairil JM dalam sinetron kolosal Gentabuana.

Dalam unggahan videonya, Afdhal memperlihatkan Chairil JM yang terkena stroke dan susah berkomunikasi. Tubuhnya juga semakin mengurus dan tinggal di tempat yang sederhana.

Diketahui, Afdhal Yusman dan beberapa rekan di serial kolosal Gentabuana mengumpulkan dana bersama untuk pengobatan Chairil JM. Artis senior itu pun mengucapkan rasa terima kasihnya tersebut.

“Terima kasih buat keluarga Genta atas sumbangannya. Baru 3 hari (sudah bisa jalan),” ucap Chairil JM sambil terbata-bata.

Afdhal Yusman juga mengungkap kondisi Chairil JM di akun Instagramnya.

"Alhamdulilah sore ini kami bisa mengunjungi salah satu sahabat pemain senior kolosal Bang Chairil dan melihat langsung kondisinya. Alhamdulilah kondisi beliau sudah membaik dan sudah bs berbicara dan berdiri," tulis Afdhal Yusman.(prl).

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel